JAKARTA — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor meraih penghargaan dalam kategori Kinerja Akselerasi Pelaksanaan Program Strategis Nasional Sektor Penurunan Ketimpangan Kesejahteraan Masyarakat Fiskal Sedang. Penghargaan tersebut diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri bekerja sama dengan Tempo Media Group, di Jakarta, Senin (1/12/2025).

Mewakili Bupati Bogor, Wakil Bupati Bogor Jaro Ade hadir menerima penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri pada ajang Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2025. Turut mendampingi, Kepala Bidang Aplikasi Informatika Diskominfo Kabupaten Bogor, Dadang Imansyah.

Wakil Bupati Bogor Jaro Ade menegaskan bahwa penghargaan ini merupakan kado istimewa yang dipersembahkan untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Menurutnya, capaian tersebut menjadi energi baru bagi jajaran Pemkab Bogor untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang semakin profesional.

“Malam ini ada sebuah kado untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Kado ini menjadi motivasi bagi kami untuk meningkatkan kinerja dan tata kelola pemerintahan yang lebih baik lagi,” ujar Jaro Ade.

Ia menjelaskan, penghargaan ini secara khusus menyoroti keberhasilan Pemkab Bogor dalam menurunkan kesenjangan sosial dan ekonomi antara kelompok masyarakat berpenghasilan tinggi dan rendah. Capaian itu, tegasnya, merupakan buah sinergi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Menurunkan kesenjangan ekonomi membutuhkan kolaborasi dan integrasi seluruh dinas. Kami terus memperbaiki data, terutama di Dinas Sosial, agar penyaluran bantuan sosial semakin tepat sasaran,” jelasnya.

Jaro Ade menambahkan, tantangan Kabupaten Bogor sebagai daerah dengan jumlah penduduk terbesar di Indonesia menuntut seluruh aparatur bekerja lebih keras dan lebih inovatif.

“Kita tidak bisa bekerja biasa-biasa saja. Kerjanya harus luar biasa,” tegasnya.

Ia pun mengajak seluruh jajaran Pemkab Bogor untuk menjadi pelayan publik yang istimewa dan menjadikan penghargaan dari Kemendagri ini sebagai penyemangat untuk menghasilkan kinerja yang semakin gemilang.