Gelar Musrenbang Tahun 2024 Camat Sukamakmur : Infrastruktur Jadi Prioritas Utama, Sesuai Program “The City Of Sport and Tourism”
BOGOR || Sukamakmur
Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor menggelar kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun Anggaran 2024 dengan mengusung tema "Optimalisasi Kinerja Pemerintah Daerah Dalam Penyelengaraan Pelayanan Publik"
Acara dilaksanakan di Aula Lt. 2 Kecamatan Sukamakmur Jl. Raya Sukamakmur No. 1. (Rabu, 25 Januari 2023)
Tampak hadir dalam acara, para anggota DPRD, Camat Sukamakmur (Bakri Hasan, S.AP, S.IP, MA, Sekcam (Nano) Kasie Ekbang Kecamatan, Kepala UPT Jalan dan Jembatan, UPT Pendidikan, Babinsa, Babinkabtibmas seluruh Kepala Desa dan Sekdes se-Kecamatan Sukamakmur
Bakri Hasan, S.AP, S.IP, MA, selaku camat Sukamakmur, usai Musrenbang menjelaskan pada awak media diruang kerjanya, bahwasanya hasil musrenbang diwilayah Kecamatan Sukamakmur yang menjadi skala prioritas adalah infrastruktur, peningkatan untuk pertanian, Pariwisata dan Sumber Daya Manusianya (SDM).
"Hasil musrenbang kali ini yang jadi prioritas Infrastruktur, kemudian peningkatan pertanian, Pariwisata dan Sumber Daya Manusianya (SDM) itu yang menjadi skala prioritas didaerah Sukamakmur ini" jelasnya.
Lebih lanjut Camat menegaskan untuk Tahun 2023 kegiatan Infrastruktur masih sangat minim baru sekitar 30%, makanya di Tahun 2024 masih menjadi skala prioritas, mengingat daerah Sukamakmur memiliki potensi pariwisata yang sangat bagus
"Untuk Sukamakmur infrastruktur harus diutamakan, karena sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Bogor, apalagi untuk program
“The City Of Sport and Tourism”, harusnya memang lebih diperhatikan, tapi ini malah masih sangat minim sekali" tegas Camat
Camat Sukamakmur berharap semua usulan hasil musrenbang untukTahun 2024 dapat terealisasi sesuai harapan masyarakat, karena pihak kecamatan hanya memfasilitasi saja.
"Jadi dengan adanya musrenbang tadi ya, kegiatan yang 2023 dievaluasi semoga sesuai dengan harapan kemarin, dan untuk yang direncanakan tahun 2024 semua yang menjadi harapan masyarakat bisa terlaksana, karena kita hanya memfasilitasi supaya apa yang jadi harapan bisa terlaksana" pungkas Bakri Hasan.
Jurnalis : [ Hri /Alan ]
E [ Red ]
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow