BOGOR, – Jonggol, Forum Pemuda Jonggol Bersatu menggelar kegiatan sosial bertajuk “Ngamal, Ngamen Sambil Beramal” di Alun-Alun Jonggol, Kabupaten Bogor. Aksi kemanusiaan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban bencana alam yang melanda Aceh, Sumatra.
Kegiatan penggalangan dana tersebut mendapat dukungan luas dari unsur pemerintah dan masyarakat. Hadir secara langsung memberikan dukungan, Kepala Desa Jonggol Yopi, Camat Jonggol, Kapolsek Jonggol, Danramil Jonggol, para tokoh masyarakat, serta Ketua Karang Taruna se-Kecamatan Jonggol.

Dukungan juga datang dari Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Beben Suhendar, S.H., M.M. Ia mengapresiasi inisiatif para pemuda Jonggol yang dinilai mampu menunjukkan kepedulian dan solidaritas kemanusiaan kepada sesama, khususnya masyarakat yang tengah tertimpa musibah bencana.
“Kegiatan seperti ini menjadi bukti bahwa semangat gotong royong dan kepedulian sosial di kalangan generasi muda masih sangat kuat,” ujar Beben Suhendar.
Aksi Ngamal, Ngamen Sambil Beramal berlangsung sejak siang hingga malam hari dengan menghadirkan hiburan musik serta berbagai aksi sosial yang melibatkan pemuda dan masyarakat sekitar. Antusiasme warga terlihat tinggi, baik dalam memberikan donasi maupun dukungan moral terhadap jalannya kegiatan.

Melalui kegiatan ini, Forum Pemuda Jonggol Bersatu berharap dapat membantu meringankan beban para korban bencana di Aceh, sekaligus menumbuhkan semangat kebersamaan, kepedulian sosial, dan solidaritas di tengah masyarakat Jonggol.



