DEPOK — Peran aktif mahasiswa kembali ditunjukkan melalui kegiatan HMI Peduli Kesehatan yang digelar di kawasan Car Free Day (CFD) Margonda, Kota Depok, Minggu (28/12/2025). Kegiatan layanan kesehatan gratis ini dipimpin langsung oleh Mahasiswa Farmasi HMI Komisariat (P) FEB JGU yang bertindak sebagai penanggung jawab utama (Person in Charge/PIC) acara, dengan dukungan HMI Cabang Depok.


Sejak pukul 06.00 WIB, tim Mahasiswa Farmasi HMI Komisariat (P) FEB JGU telah menyiapkan dan mengoperasikan stan layanan kesehatan yang melayani ratusan warga CFD. Layanan diberikan dengan konsep bayar seikhlasnya, sehingga seluruh lapisan masyarakat dapat mengakses pemeriksaan kesehatan dasar tanpa hambatan biaya.

Adapun layanan yang disediakan meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol, asam urat, serta pengukuran berat badan. Seluruh proses pemeriksaan dikendalikan dan dikoordinasikan oleh Mahasiswa Farmasi HMI Komisariat (P) FEB JGU selaku PIC, dengan mengedepankan ketelitian, edukasi kesehatan, serta pendekatan humanis kepada masyarakat.


Kegiatan ini terlaksana melalui kolaborasi lintas komisariat, yakni HMI Komisariat Intenas dan HMI Komisariat FK UI, yang turut mendukung pelaksanaan teknis di lapangan. Sementara itu, HMI Cabang Depok memberikan dukungan penuh dalam bentuk koordinasi, fasilitasi, dan penguatan kelembagaan.

Ketua HMI Cabang Depok, Muhammad Rihandi, mengapresiasi peran sentral Mahasiswa Farmasi HMI Komisariat (P) FEB JGU dalam menginisiasi dan mengawal jalannya kegiatan.

“Kami memberikan apresiasi kepada Mahasiswa Farmasi HMI Komisariat (P) FEB JGU yang telah menjadi penggerak utama kegiatan ini. Ini membuktikan bahwa kader HMI mampu menghadirkan solusi nyata atas kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Antusiasme masyarakat terlihat sepanjang kegiatan berlangsung. Salah satu warga CFD, Lestari, mengaku terbantu dengan pelayanan yang diberikan oleh mahasiswa.

“Pelayanannya ramah dan jelas. Kita jadi tahu kondisi kesehatan kita tanpa harus ke puskesmas atau rumah sakit,” tuturnya.

Sementara itu, Dio, Sekretaris Umum HMI Komisariat (P) FEB JGU sekaligus PIC utama kegiatan, menegaskan bahwa keterlibatan Mahasiswa Farmasi dalam kegiatan ini merupakan implementasi langsung dari peran akademik dan sosial mahasiswa.