Jalesveva Jayamahe
JAKARTA — TNI Angkatan Laut (TNI AL) terus menunjukkan komitmennya dalam aksi kemanusiaan di wilayah terdampak bencana yang sulit dijangkau. Melalui unsur udara Pusat Penerbangan TNI AL (Puspenerbal), satu unit helikopter AS 565 MBe Panther dengan nomor lambung HS-1307 berhasil melaksanakan misi distribusi logistik ke Kabupaten Aceh Tamiang, Senin (29/12/2025).

Misi pendistribusian bantuan ini menyasar Desa Lubuk Sidup, wilayah yang membutuhkan percepatan bantuan melalui jalur udara akibat keterbatasan akses darat. Helikopter TNI AL berhasil mendarat di lokasi pada siang hari dan menyalurkan bantuan logistik seberat 400 kilogram.
Adapun bantuan yang disalurkan terdiri dari bahan makanan siap santap, mi instan, Al-Qur’an, serta perlengkapan alat tulis guna mendukung kegiatan belajar anak-anak di Desa Lubuk Sidup.
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, dalam keterangan terpisah, menegaskan bahwa pengerahan unsur udara TNI AL merupakan wujud nyata kehadiran negara dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana, khususnya di daerah terisolasi.
“TNI Angkatan Laut selalu siap membantu mengatasi kesulitan rakyat, terutama di wilayah yang terisolir akibat bencana. Pemanfaatan alutsista udara seperti helikopter bertujuan memastikan bantuan negara dapat tiba dengan cepat, tepat sasaran, dan tanpa hambatan geografis,” tegas Kasal.
Ia menambahkan, kecepatan dan ketepatan distribusi menjadi kunci utama dalam menjamin bantuan dapat diterima langsung oleh masyarakat yang membutuhkan, sekaligus memastikan seluruh logistik tersalurkan dengan aman dan efektif.



